Langsung ke konten utama

Bulan Kemanusiaan, Berbagi Berkah Merangkul Asa.



Bicara soal kemanusiaan, pasti nya semua orang mempunyai rasa kemanusiaan. Namun, tingkat rasa kemanusiaan nya itu lah yang berbeda-beda. Ada yang level nya berada di puncak teratas, sedang-sedang saja atau standard, dan juga berada di paling bawah alias kurang begitu peduli.

Seperti cerita singkat dari seorang perempuan dari kalangan selebritis terkenal, bahkan Beliau adalah seorang musisi papan atas yang namanya sudah tidak asing lagi. Ya, Beliau adalah Bunda Melly Goeslaw-begitu sapaan akrabnya. Baru-baru ini, Beliau dan rombongan dari Indonesia berangkat melaksanakan tugas dan amanah mereka ke tanah Suriah dan kota suci Palestina. Mereka menyerahkan dana bantuan kepada ketua pelaksana penyaluran dana yang berada di daerah tersebut.

Tidak semua orang bisa berangkat dan menyalurkan bantuan dana mereka langsung ke daerahnya. Namun, Bunda Melly dan rombongan nya begitu mulia dan sangat beruntung sekali bisa tiba di sana dengan selamat. Keharuan pun menyelimuti suasana yang ada. Tak bisa dipungkiri, betapa terenyuh nya hati Bunda Melly melihat anak-anak beserta penduduk di sana berkumpul tanpa keluarga lengkap mereka. Ada yang sebagian nya kehilangan Ayah, Ibu, Sanak saudara nya, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Beginilah kira-kira kegiatan Bunda Melly sesaat tiba di sana.


(Sumber foto: Instagram @Melly_Goeslaw)


(Sumber foto: Instagram @Melly_Goeslaw)


(sumber foto: Instagram @Melly_Goeslaw)


(Sumber foto: Instagram @Melly_Goeslaw)

Anda bisa ikut serta mendonasikan untuk membantu rakyat Palestina seperti Bunda Melly, klik di sini.
(Pahlawan) http://kemanusiaan.dompetdhuafa.org/lomba-blog/kemanusiaan.dompetdhuafa.org
(Hero zaman now) http://kemanusiaan.dompetdhuafa.org/lomba-blog/kemanusiaan.dompetdhuafa.org

Kita do'a kan saja, semoga Bunda Melly beserta rombongan nya bisa kembali selamat sampai ke tanah air Indonesia. Dan tentu nya kita berharap, semoga di lain waktu kita bisa pergi berangkat ke sana seperti Bunda Melly. Insya Allah, Aamiin Yaa Rabbal A'laamiin.

Tapi dengan begitu, bukan berarti kita diam dan tidak melakukan apapun yang bermanfaat bagi orang lain. Do'a pun tak cukup jika tidak di barengi dengan usaha. Maka dari itu kita harus sebisa mungkin menjadi orang yang bermanfaat. Aku mencoba nya. Waktu itu, Aku masih duduk di bangku sekolah kelas XI-IPA kira-kira Dua tahun silam. Terjadi sebuah bencana yang menimpa saudara-saudara kita di Garut dan di Sumedang, Jawa Barat. Bencana banjir bandang dan longsor yang mengakibatkan tewasnya puluhan jiwa. Banyak rumah rusak berat akibat terbawa arus dan tertimbun tanah longsor.

Kami perwakilan kelas XI-IPA dari sekolah MA Plus Darul Hufazdz Jatinangor, mencoba menyalurkan dana bantuan nya langsung dan mendatangi wilayah yang terkena dampak longsor di Sumedang. Karena untuk wilayah Garut, ada Adik kelas kami yang telah mengunjungi wilayah tersebut dan memberikan dana bantuan nya. Di sana kami bukan hanya memberi donasi, tapi juga membantu mempersiapkan segala keperluan untuk langsung dibagikan ke masing-masing daerah di sekitar yang terkena dampak longsor. Acara nya seru dan membuat kami semakin bersemangat untuk terus membantu walaupun hari itu kami sangatlah lelah sekali. Tidak ada waktu untuk mengeluh ataupun berleha-leha. Karena kami juga harus mengunjungi tempat pengungsian korban longsor di Koramil Kodam III Siliwangi Sumedang. Kami sangat senang karena telah membantu sesama yang membutuhkan bantuan uluran tangan kami semua.

Lalu, pertanyaan nya, "Bagaimana solusi untuk mengatasi perihal bencana yang terjadi di Indonesia, mengentaskan kemiskinan di daerah-daerah yang kurang terjambah oleh pemerintah dan juga memberdayakan masyarakat Dhuafa? Dan kemana kah kita harus mengirim jika kita ingin membantu mendonasikan sebagian harta yang kita miliki itu?"

Solusi-solusi tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Tingkatkan rasa peduli. Bukalah mata Anda dan cobalah untuk peduli terhadap sesama. Apalagi yang membutuhkan bantuan kita seperti sekarang, yaitu bencana gempa bumi yang menimpa saudara-saudara kita di Tasikmalaya yang terkena dampak nya. Lalu, saudara kita juga yang berada di tanah suci Palestina yang sedang memperjuangkan hak nya merebut kota Yerussalem kembali.
  2. Mengasihi anak yatim. Dengan memberi infak atau shadaqah dari sebagian harta yang kita miliki kepada mereka, karena mereka pun mempunyai hak nya sendiri. Anda juga bisa mendonasikan dari harta yang Anda miliki, klik di sini, (Donasi) http://kemanusiaan.dompetdhuafa.org/lomba-blog/donasi.dompetdhuafa. (Dompet Dhuafa) http://www.dompetdhuaf
  3. Perlu nya catatan kependudukan yang benar dan teliti. Seperti adanya keperluan untuk pemerataan dana bantuan sosial bagi keluarga yang kurang mampu atau cek kesehatan gratis di Puskesmas, dan sebagainya.
  4. Hargai keberagaman yang ada. Karena Indonesia adalah Negeri yang penuh dengan keberagaman hayati nya baik manusia, alam, fauna nya, dan juga budaya nya di tiap-tiap daerah.
  5. Tidak memandang Ras atau warna kulit
  6. Menghargai dan saling menghormati agama yang di anut oleh masing-masing individu
  7. Bagi para pejabat, jujurlah. Jangan terlena dengan jabatan nya sekarang tapi harus bisa empati dan simpati terhadap semua rakyat nya. Mengerti situasi dan kondisi negara nya sendiri. Dan bagaimana ia bisa melakukan yang terbaik untuk negara dan juga rakyat yang mempercayai nya.
  8. Tegakkan keadilan dan junjung tinggi hak asasi manusia. Jangan ada intimidasi dan diskriminasi. 
  9. Dan yang terakhir, tentu Allah Subhana Wata'ala Maha Melihat apa yang hamba-Nya sedang perbuat sekarang. Maka dari itu kita harus benar-benar mempersiapkan segalanya dengan baik. 


    Komentar

    1. Comment Anda sangat berpengaruh terhadap keberhasilan artikel dan blog ini:)

      BalasHapus

    Posting Komentar

    Postingan populer dari blog ini

    Karena Ibu

    Karena Ibu-Hidup Kami lebih nyata! Apa yang ada di benak kalian jika menyangkut tentang peran seorang Ibu? Entah itu menyangkut perihal kesuksesan seseorang atau kehidupan seseorang. Seorang anak bisa sukses dan meraih cita-cita yang diinginkannya itu suatu hal yang luar biasa menurutnya. Karena dibalik semua itu, terdapat perempuan luar biasa hebatnya. Siapa Dia? Ya, Dia adalah Ibu. Yang menjadi inspirasi hidupku adalah Ibu. Dia menjadi panutan untuk anak-anaknya. Dia mengajarkan Kami untuk selalu berbuat baik pada semua orang, tidak membenci kepada orang lain, selalu kuat menghadapi segala situasi di dalam hidup. Nasehat Ibu padaku, "Nak, hidup itu perjuangan. Jika Kamu ingin bertahan dari nya, maka perjuangkanlah apa yang perlu Kamu perjuangkan. Jangan membuang-buang waktu dengan yang tidak perlu. Jadilah diri yang bisa bermanfaat bagi banyak orang. Maka Orangtua, keluarga, terutama dirimu sendiri akan dihormati oleh orang lain. Tapi, Kamu harus menghormati dan menghargai o...

    SELALU ADA CINTA DI HATI BUNDA

    SELALU ADA CINTA DI HATI BUNDA - Jika ada pertanyaan seperti ini, siapa perempuan yang paling berjasa di muka bumi? Jawabannya tentu ialah seorang Ibu. Tanpa nya, kita takkan bisa tumbuh dan berkembang seperti ini. Dia yang mengandung sampai melahirkan kita ke dunia, Dia tak pernah mengeluh. Rela merawat dan membesarkan anak-anak nya dengan sepenuh hati. Nah, sama hal nya seperti Ibuku. Beliau sangat menyayangiku dan juga Adik-adikku. Mungkin sebagian dari Ibu-ibu di Dunia, sangat menonjolkan kasih sayang dan juga kecintaan mereka pada anak-anaknya. Seperti saat mereka berbincang-bincang terkadang mereka mengucapkan kalimat bahwa Ibu mereka sangat sayang terhadap anak-anaknya. Tapi, Ibuku tidak seperti itu. Beliau mempunyai caranya sendiri. Misalnya, Ibu selalu tahu apa yang Anaknya butuhkan sekarang ini. Lantas, Beliau bergegas untuk mempersiapkan segalanya saat itu juga. Tanpa Anaknya tahu, tiba-tiba saja barang atau apapun itu sudah ada di depan mata. Dahulu, Aku sering mengalam...